TERPESONA INDAHNYA FESTIVAL BUNGA KEUKENHOF


BILA mengaku sebagai pecinta bunga sejati, tak lengkap rasanya jika kamu belum menikmati warna-warni bunga di Taman Bunga Keunkenhof, Belanda.

            Keukenhof adalah salah satu tujuan wisata uang terkenal di Negeri Kincir Angin, Belanda, sejak 60 tahun terakhir. Taman dengan luasa sekitar 32 hektar ini di dalamnya terdapat tujuh juta bunga yang ditanam dengan menggunakan tangan sekitar 4,5 juta merupakan bunga tulip dengan 100 varietas yang berbeda.


            Jadi, bisa dibayangkan bagaimana indahnya taman tersebut. jika dilihat dari atas, Keukenhof bak sebuah permadani raksasa yang berwarna-warni nan memesona. tampilan yang dimiliki yaman ini tertata rapi dan sangat menakjubkan. dalam bahasa Belanda, Keukenhof berarti "dapur kebun" dengan kata lain tempat ini merupakan area pembuatan sebuah taman bunga.

            Keukenhof dikenal sebagai "The Garden of Europe" sebab merupakan taman bunga terbesar di dunia yang terletak di Lisse, Belanda Selatan. Obyek wisata ini dapat dijangkau dengan bus dari stasiun bus Haarlem atau Leiden.

            Taman yang dibangun pada 1949 ini ditujukan sebagai tempat pameran bunga bagi para petani bunga dari seluruh penjuru Belanda dan negara Eropa lainnya. Menariknya, taman ini memiliki lima paviliun dengan nama raja dan ratu Belanda, yaitu Paviliun Oranje Nassau, Wilhelmina, Juliana, Beatrix, dan Willem Alexander.

             Selain itu, Keukenhof memiliki 80 buah patung hasil karya pematung tersohor Belanda. Keunikan patung ini terdiri dari patung berbentuk wajah manusia, patung binatang, dan ada juga dua buah patung benih di dekat danau. Semuanya dikelilingi bunga-bunga yang sangat cantik.

             Festival Bunga Keukenhof diselenggarakan setiap tahun sekali dan biasanya diadakan pada bulan Maret hingga Mei, dengan tema yang berbeda tiap tahunnya. Di sini, pengunjung tidak hanya menikmati keindahan taman bunga, tetapi juga bisa merasakan kemeriahan parade bunga. 
Wow . . . luar biasa bukan? [*/BYU]


KOMPAS KLASIKA / 31 Januari 2013

0 Response to "TERPESONA INDAHNYA FESTIVAL BUNGA KEUKENHOF"

Posting Komentar